Kendari, Humas – Kantor Urusan Internasional (KUI) IAIN Kendari baru saja menyelesaikan episode terakhir dari seri Internasional Students’ Talk yang menghadirkan enam pembicara yaitu Lou Simon dari Inggris, Mahendran dari Malaysia, Lamees Esmat dari Mesir. Ni-Hassan Wae dari Thailand, Nidhi Joshi dari India serta Tita Muchlisa yang mewakili Indonesia, Kamis (30/06/22). Kegiatan ini merupakan bentuk usaha IAIN Kendari dalam mengembangkan kerjasama Internasional dan pengembangan kompetensi mahasiswa.

Direktur Kantor Urusan Internasional, Abdul Halim mengatakan bahwa kegiatan ini setidaknya sudah meraih atensi dari warga dunia dengan kehadiran beberapa peserta webinar dari negara seperti India, Thailand dan Malaysia. Lebih jauh, Ia menyebutkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat dilaksanakan kembali tahun depan dengan pembicara dan episode yang lebih banyak. 
 
“Kami berharap tahun depan IAIN Kendari dapat mengundang lebih banyak pembicara dari berbagai negara dan ,melaksanakan lebih banyak episode dari gelar wicara ini” tambahnya.

Bukan hanya dari pihak institusi, para pembicara dan peserta dari kegiatan juga memberikan feedback yang positif terhadap penyelenggaran kegiatan webinar internasional yang baru dilaksanakan pada tahun ini.  Mahendra dari Malaysia mengatakan bahwa kegiatan ini memberikan banyak pendapat dari pembicara yang berasal dari latar belakang negara yang berbeda.
“Saya merasa bersyukur bisa dapat ikut serta dalam kegiatan ini. Kegiatan ini menambah ilmu dan pandangan saya tentang isu toxic masculinity dari pandangan berbagai negara” tambah Mahen

Dengan berhasilnya penyelenggaraan gelar wicara ini, pihak IAIN Kendari melalui Kantor Urusan Internasional memberikan apresiasi kepada perwakilan kampus yaitu Tita Muchlisa (Prodi Tadris Bahasa Inggris), Maya Amalia (Tadris Bahasa Inggris) dan Siti Hayatun (Prodi Bahasa Inggris) yang telah ikut serta menjadi pembicara pada setiap episode International Students’ Talk ini. Diharapkan bahwa akan ada lebih banyak mahasiswa dari program studi lain yang dapat mengikuti seleksi pembicara pada International Students’ Talk di tahun mendatang.

Copyrigth FTIK IAIN Kendari@2022