Kendari (15/04), Dalam Rangka meningkatkan dan memperkuat kompetensi tenaga pendidik, Mr. Sean Ryan (Fellow RELO Amerika Serikat) dan Abdul Halim, M.A.TESOL (Ketua Program Studi Tadris Bahasa Inggris) bekerjasama dengan SMAN 8 Kendari mengadakan kegiatan Pengembangan Kompetensi Tenaga Pendidik di SMAN 8 Kendari.

Kepala Sekolah SMAN 8 Kendari, Dr. Tenggarudin, M.Pd. menyampaikan apersiasi dan ungkapan terimakasihnya kepada Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Kendari melalui Prodi Tadris Bahasa Inggris dan berharap agar kegiatan serupa dapat dilaksanakan dimasa yang akan datang. Beliau juga menyampaikan apresiasi kepada guru-guru SMAN 8 Kendari atas antusiasnya yang tinggi dalam mengikuti kegiatan tersebut sampai berakhir.

Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama antara Program Studi Tadris Bahasa Inggris Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Kendari dengan SMAN 8 Kendari . (Thitan)


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyrigth FTIK IAIN Kendari@2022